Chelsea Siap Perpanjang Kontrak Olivier Giroud Antisipasi Hukuman dari FIFA
Senin, 20 Mei 2019
Tambah Komentar
Olivier Jonathan Giroud |
Garuda888 Sport -- Chelsea mulai memikirkan banyak cara untuk mengantisipasi
hukuman dari FIFA soal larangan transfer selama dua periode akibat
merekrut pemain di bawah umur. Salah satu cara alternatifnya
memperpanjang kontrak pemain dalam skuat terkini.
Chelsea
masih mengupayakan cara agar hukuman itu ditunda hingga mereka bisa
mendatangkan pemain sebagai antisipasi penundaan tersebut. Namun,
apabila upaya mereka tidak berhasil, maka Chelsea akan memperpanjang
kontrak pemainnya.
Menurut laporan dari Mirror, Chelsea akan mengaktifkan opsi perpanjang
semusim dari kontrak striker berusia 32 tahun, Olivier Giroud. Kendati
jarang dimainkan oleh Maurizio Sarri, Giroud jarang tampil mengecewakan
ketika bermain.
Hal itu bisa dilihat dari torehan 10 gol dari 11 penampilan di Europa
League. Giroud berkontribusi membawa The Blues ke final Europa League
2018/19. Mempertahankannya akan jadi opsi realistis Chelsea yang tidak
dapat membeli pemain anyar.
Giroud pun sebelumnya pernah mengaku
bahagia dan tidak keberatan jika bertahan dengan Chelsea, selama ia
diberi kesempatan bermain lebih banyak lagi dan tidak hanya di satu
kompetisi tertentu.
"Di klub kami masih harus menanti untuk melihat terkait jika kami
masih akan punya kans merekrut beberapa pemain. Jika tidak maka klub
akan memblok dan mungkin, kemudian mereka akan semakin membutuhkan saya
dan menawarakan saya sesuatu," tutur Giroud.
"Saya sangat bahagia
di sini, tapi seluruh hal ini bergantung kepada beberapa hal, jadi kita
lihat nanti. Saya tetap obyektif dan jika saya dapat bertahan di
Chelsea, saya akan bahagia - tapi saya harus bermain lebih sering lagi,"
urainya.
Belum ada Komentar untuk "Chelsea Siap Perpanjang Kontrak Olivier Giroud Antisipasi Hukuman dari FIFA"
Posting Komentar