Maurizio Sarri Siap Layani Cristiano Ronaldo di Juventus


Cristiano Ronaldo.

Datang ke Juventus, Maurizio Sarri kini punya Cristiano Ronaldo dalam timnya. Pelatih berusia 60 tahun itu siap melayani CR7 agar bisa memecahkan rekor gol.

Sarri meninggalkan Chelsea dan memilih pulang ke Italia untuk melatih Juventus. Setelah Eden Hazard, kini Sarri punya Ronaldo dalam timnya.

Ronaldo adalah salah satu pemain terbaik dunia saat ini. Ia didatangkan Juventus pada musim panas tahun lalu dari Real Madrid, dan langsung bikin 21 gol di Serie A pada musim pertamanya. Total 28 gol ia lesakkan di semua kompetisi.

Menyadari Ronaldo selalu berhasrat memecahkan rekor, Sarri bertekad membantunya. Sarri ingin membuat Ronaldo memecahkan rekor gol dalam semusim di Serie A, yang masih dipegang Gonzalo Higuain dengan total 36 gol. Pada musim 2015/2016, Sarri membantu Higuain mencetaknya di Napoli.

"Saya melatih pemain hebat bertahun-tahun, tapi dengan Ronaldo, saya naik level, dia adalah pemain yang berada di puncak dunia," kata Sarri dalam konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Juventus, seperti dilansir Metro.

"Ini adalah pemain dengan setiap rekor di dunia sepakbola, dan saya akan senang membantunya meraih rekor yang lain, mengingat saya berkontribusi soal itu."

"Saya melatih pemain dengan rekor gol di Serie A dalam semusim. Saya akan senang jika punya dua pemain seperti itu. Ini akan menjadi kebanggaan yang luar biasa," ungkapnya.


Belum ada Komentar untuk "Maurizio Sarri Siap Layani Cristiano Ronaldo di Juventus"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel