Barcelona Vs Liverpool, Juergen Klopp pilih Fokus UCL atau EPL?


Garuda888 Sport -- Jelang leg pertama semifinal antara Barcelona vs Liverpool, Juergen Klopp angkat bicara mengenai pandangan yang menilai timnya semestinya fokus saja di Liga Champions (UCL).

Laga Barcelona vs Liverpool akan dihelat di Stadion Camp Nou, Rabu (1/5/2019) atau Kamis dini hari WIB.

Meski akan melawan Barcelona di semifinal, Liverpool dinilai masih punya harapan juara. Pasalnya di Liga Inggris (EPL), peluang lebih besar untuk menjadi juara kini justru dimiliki Manchester City.

Namun, Klopp menyatakan timnya akan terus fokus bermain sebaik mungkin, baik di Liga Champions maupun Liga Inggris.

"Saya tidak tahu. Kami masih harus bermain melawan Barcelona sehingga bukan berarti kami memiliki peluang 100 persen," katanya.

“Kami memiliki peluang di kedua kompetisi. Anda (media) selalu melihat permainan dimenangkan sebelum dimainkan," lanjut pria Jerman itu.

Klopp mengaku belum bisa menilai peluang mana yang lebih besar antara kedua kejuaraan tersebut.

Yang pasti, ia menyatakan saat ini timnya hanya fokus menghadapi laga melawan Barcelona, bukan pertandingan kontra Newcastle United pada pekan ke-37 Liga Inggris akhir pekan nanti.

“Tidak seorang pun harus memikirkan tentang pertandingan Newcastle. Ini akan menjadi kesalahan besar jika Anda bermain melawan Barcelona, tetapi 15-20 persen pikiran Anda ada (di laga melawan) Newcastle," ujar Klopp.

Leg kedua antara Liverpool vs Barcelona di Anfield akan dihelat pekan depan, alias hanya berselang sepekan dari leg pertama.

Menurut Klopp, Liverpool akan berupaya meraih hasil positif di Camp Nou yang bisa mempermudah timnya ketika berlaga di kandang sendiri.


“Jika kami lolos ke final, kami punya tiga pekan untuk memikirkan apa yang akan kami lakukan," pungkasnya.

Belum ada Komentar untuk "Barcelona Vs Liverpool, Juergen Klopp pilih Fokus UCL atau EPL?"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel